Laman

Kamis, 18 Februari 2010

Saatnya, Memanjakan Kaki Kiri Anda


Kondisi jalan yang semakin hari bertambah padat, membuat konsumen lebih memilih mobil bertransmisi atomatis. Hal inilah yang menjadi peluang beberapa ATPM untuk memenuhi keinginan pasar. Selain itu, kondisi pasar yang membaik pada 2009, diharapkan akan kembali tumbuh pesat pada 2010. Kilas balik pergerakan penjualan tahun-tahun sebelumnya, prosentase penjualan SUV matik sejak 2008 memperlihatkan peningkatan. Terlebih lagi, dengan infrastruktur yang masih berkembang, kebutuhan akan kenyamanan berkendara dengan tansmisi otomatis telah menjadi kebutuhan hidup.


Setelah meluncurkan Ananza matik pada akhir 2009, kini PT ToyotaAstra Motor meluncurkan varian Rush G bertransmisi matik. "Kami berharap, diluncurkannya Rush A/T dapat memberikan pilihan yang lebih luas untuk pelanggan, terutama untuk segmen pengguna medium SUV," jelas Johnny Darmawan presiden direktur PT. TAM.


Tidak ada perubahan yang signifikan pada Rush tipe G bertransmisi otomatik ini, selain perbedaan tentunya transmisi yang digunakan. Dengan menggunakan mesin 1.500 cc., mesin ini sanggup menghasilkan tenaga yang juga sama dengan versi manualnya, yaitu 109 DK pada 6.600 RPM dengan torsi 144 Nm pada 4.400 RPM. Untuk harganya, Rush tipe G manual dihargai Rp 188,2 juta, sedangkan untuk versi otomatisnya hanya terpaut 10 juta, yaitu Rp 198,2 juta.


Ternyata, untuk merasakan mobil bertransmisi otomatis, Anda tidak perlu keluar biaya besar bukan? Untuk Anda yang tinggal di wilayah Banten, silahkan datang ke Tunas Toyota Serang untuk memperoleh informasi tentang Rush G bertransmisi otomatis atau silahkan menghubungi contact person diatas.


(Sumber: Majalah Motor)

Rabu, 17 Februari 2010

Nyaman Pakai Matic


Kembar tapi tak sama. Seperti itulah gambaran Daihatsu Terios dibandingkan dengan Toyota Rush. Perbedaan mendasar adalah Daihatsu Terios berkapasitas 7 penumpang sedangkan Toyota Rush berkapasitas 5 penumpang. Selain itu, Rush memberikan kelebihan fitur, kemewahan serta kemapanan brand image Toyota.


Sang pemilik, Nino (28 tahun), memilih Toyota Rush sesuai dengan kebutuhannya. Karena belum berkeluarga, maka kapasitas 5 penumpang dirasakan sudah cukup. Sementara transmisi otomatis dinilai sangat cocok untuk kondisi lalu lintas yang macet di pagi dan sore hari. Maklum, Nino yang bertempat tinggal di Bekasi dan berkantor di Gatot Subroto harus merasakan rute macet pulang pergi tiap hari.


Sedikit perbedaan lain antara Daihatsu Terios dan Toyota Rush terletak pada ukuran ban Rush yang lebih lebar serta profil yang lebih rendah daripada Terios. Ban Terios berukuran 216/60/ R15 sedangkan Rush memakai ban 235/65/R16 sehingga pengendaraan Rush terasa lebih stabil. Mesin keduanya sama persis (3SZ-VE) yang menghasilkan tenaga 107 tk/6.000 rpm dan torsi 142,7 Nm/4.400 rpm.


Dengan tempat duduk 5 penumpang, otomatis kapasitas bagasi menjadi lebih luas. Nino pun lebih leluasa membawa berbagai barang saat berlibur ke tempat favoritnya di daerah Labuhan, Jawa Barat. Dengan ground clearance setinggi 200 mm, Nino tenang saja melalui bagian jalan yang rusak selama perjalanan.


Walaupun belum dilengkapi fitur keselamatan seperti airbag, Rush sudah memiliki fitur keselamatan lainnya seperti ABS, EBD, termasuk parking sensor. Varian yang dipakai Nino juga sudah dilengkapi fog lamp dan roof rack. Toyota Rush bertransmisi manual maupun otomatis sudah memiliki fitur lampu belok yang melekat pada kaca spion luar.


Komentar Pemilik

Setelah saya bandingkan, akhirnya saya memutuskan membeli Toyota Rush karena fiturnya cukup lengkap dan lebih mewah daripada mobil kembarannya keluaran Daihatsu.


Memang Toyota Rush lebih mewah dan memiliki fitur keselamatan lebih lengkap dibanding Daihatsu Terios. Konsekuensinya, harga yang dibayar lebih mahal.

Untuk memperoleh informasi dan brosur Toyota Rush, silahkan Bapak/Ibu menghubungi contact person atau datang langsung ke TUNAS TOYOTA SERANG.


(Sumber:MobilMotor)

Minggu, 14 Februari 2010

Serangkaian Promo Mengasyikkan Bagi Pemilik Yaris



Para pemilik Toyota Yaris yang tinggal Serang, Pandeglang, Lebak, maupun Cilegon bakal dibuat lebih tersenyum dengan adanya penawaran menarik dari PT Toyota Astra Motor meskipun haris mengendarai Yarisnya terlebih dahulu ke arah Jakarta. Toyota Yaris yang memang sangat cocok untuk para anak muda yang berjiwa sporty dan dinamis itu, di awal tahun ini menggelar serangkaian promo yang tentunya sangat sayang jika sampai terlewatkan.


Tunas Toyota Serang sebagai salah satu authorized dealer toyota di Banten menyambut baik beragam promo yang sangat groovy bagi pemilik Toyota Yaris, tak hanya berupa tiket nonton gratis di Studio Blitzmegaplex, melainkan juga diskon hingga gratis makanan dan minuman di Sour Sally dan Sushigroove. Bahkan bagi para groovies yang ingin tampil gaya dengan segala macam model pakaian fashion terkini, bisa pula menuju gerai-gerai Topshop/Topman.


Studio Blitzmegaplex
Khusus di pertengahan Februari 2010 atau bertepatan dengan Valentine Day’s, ada promo menarik dari Studio Blitzmegaplex. Cukup dengan menunjukan STNK asli dan memberikan fotokopi STNK Toyota Yaris dan fotokopi kartu identitas diri (KTP, SIM, Paspor, Kartu Pelajar) di counter Blitz info dan mengisi form data diri, pemilik Toyota Yaris akan mendapatkan voucher dengan tanda “Yaris BOGOF” di counter box office dan mendapatkan 1 (satu) tiket nonton gratis.


Dengan menukarkan voucher tersebut di counter pembelian, pemilik Toyota Yaris langsung dapat menikmati promo buy one free one ticket ini. Syarat dan ketentuan ‘Voucher Buy One Get One’ ini dapat diambil setiap hari di seluruh counter blitz info yang ada di seluruh lokasi Blitzmegaplex.


Voucher ini hanya berlaku di lokasi Blitzmegaplex tempat menukarkan voucher tersebut dan berlaku setiap hari untuk regular show maksimal 3 bulan sejak periode program berjalan. Voucher tidak berlaku untuk show di velvet class, satin class, dining cinema, film 3D dan film Hindi.
Jumlah voucher sangat terbatas dan hanya bisa diperoleh selama persediaan masih ada. Promo Blitzmegaplex ini berlaku dari 14 Februari 2010 - 14 Maret 2010. Tempat promo adalah di seluruh Studio Blitzmegplex (Mall of Indonesia, Pacific Place, Grand Indonesia, Teraskota dan Paris Van Java).


Sour Sally
Jika urusan hiburan sudah terpuaskan di Studio Blitzmegaplex, para Groovies bisa menuju ke Sour Sally untuk berkuliner ria. Caranya dengan melakukan pembelian Sour Sally berukuran kecil (small), akan mendapatkan gratis perbesar ukuran menjadi sedang (medium) pada Waktu Kegiatan dan di Tempat Kegiatan.
Cukup dengan menunjukkan STNK Toyota Yaris asli dan memberikan fotokopinya serta fotokopi kartu identitas diri (KTP, SIM, Paspor, Kartu Pelajar). Untuk pembelian Sour Sally small plain, akan gratis perbesar ke medium plain. Jika pemilik Toyota Yaris membeli Sour Sally small combo, akan gratis perbesar ke medium combo juga.
Setiap 1 (satu) STNK Toyota Yaris hanya berlaku untuk 1 (satu) kali pembelian. STNK Toyota Yaris yang sudah digunakan pada outlet Sour Sally yang berpartisipasi dalam Kegiatan ini, juga dapat digunakan pada outlet Sour Sally lain yang berpartisipasi pada hari yang sama. Terlebih promo ini berlaku di seluruh cabang Sour Sally yang tersebar di Jakarta (Mal Taman Anggrek, Grand Indonesia, Pacific Place), Bandung (Paris Van Java, Bandung Supermall), dan Surabaya (Tunjungan Plaza 3, Galaxi Mall) serta Denpasar (Mal Bali Galeria, Discovery Shopping Mall).
Andaipun pemilik Toyota Yaris yang datang ke Sour Sally tidak membawa fotokopi STNK Toyota Yaris, tetap bisa mengikuti promo ini dengan pencatatan nomor STNK Toyota Yaris dan informasi penting lainnya, yaitu : nama, alamat tempat tinggal, nomor identitas (KTP, SIM, Paspor, Kartu Pelajar) dari pemilik STNK Toyota Yaris tersebut. Nama yang tercantum pada STNK Toyota Yaris tersebut boleh berbeda dengan nama yang tercantum pada kartu identitas.
Promo bersama Sour Sally ini berlaku mulai 14 - 28 Februari 2010.


Sushi Groove
Bila masa promo makanan di Sour Sally telah berakhir, masih ada yang lain dari Sushi Groove. Bahkan di Sushi Groove berlaku untuk makanan dan minuman (yang tidak mengandung alkohol).


Promo Sushi Groove berlaku dari 17 - 31 Maret 2010. Berlaku setiap hari terkecuali hari libur besar (selanjutnya disebut Waktu Kegiatan). Lokasi promo di Jakarta (Mal Pondok Indah 2, Mal Taman Anggrek, Grand Indonesia dan Mal Kelapa Gading) serta Bandung (Paris Van Java).
Mekanisme promo berlaku bagi pemilik Toyota Yaris yang melakukan transaksi minimal sebesar Rp 100.000,- (seratus ribu rupiah) belum termasuk pajak 10% (sepuluh persen) dan biaya jasa servis 5,5% (lima koma lima persen) pada periode kegiatan tersebut, cukup dengan memberikan fotokopi STNK Toyota Yaris dan fotokopi kartu identitas diri (KTP, SIM, Paspor, Kartu Pelajar) pada saat pembayaran, mendapatkan hak untuk mengambil Kupon “Lucky Dip” sebesar 30% (tiga puluh persen) atau 50% (lima puluh persen) yang akan dijadikan sebagai kupon potongan harga dari nilai transaksi yang dilakukan pada hari itu. Potongan harga berlaku untuk nilai transaksi diluar pajak 10% (sepuluh persen) dan biaya jasa servis 5,5% (lima koma lima persen).


Setiap 1 (satu) STNK Toyota Yaris hanya berlaku untuk 1 (satu) kali pembelian. STNK Toyota Yaris yang sudah digunakan pada outlet Sushigroove yang berpartisipasi dalam Kegiatan ini, juga dapat digunakan pada outlet Sushigroove lain yang berpartisipasi pada hari yang sama.
Kegiatan ini berlaku untuk semua produk makanan dan minuman (kecuali minuman alkohol). Promo ini pun berlaku untuk pembelian kegiatan makan dan minum di tempat (dine in). Tidak berlaku untuk pembelian makanan dan minuman dibawa pulang (take away).
Apabila pemilik Toyota Yaris yang datang tidak membawa fotokopi STNK Toyota Yaris, tetap bisa mengikuti kegiatan ini dengan pencatatan nomor STNK Toyota Yaris dan informasi penting lainnya, yaitu : nama, alamat tempat tinggal, nomor identitas (KTP, SIM, Paspor, Kartu Pelajar) dari pemilik STNK Toyota Yaris tersebut. Nama yang tercantum pada STNK Toyota Yaris tersebut boleh berbeda dengan nama yang tercantum pada kartu identitas.


Topshop/Topman
Usai menikmati promo menarik di Studio Blitzmegaplex dan outlet Sour Sally maupun Sushi Groove, kini giliran menuju butik fashion Topshop/Topman. Promo ini berlaku mulai 1 - 14 Maret 2010.


Lokasi kegiatan adalah di Jakarta (Debenhams Senayan City, Grand Indonesia) dan Denpasar (Discovery Mal Bali). Untuk memperoleh fasilitas promo, pemilik Toyota Yaris memberikan fotokopi STNK Toyota Yaris serta Kartu Identitas Diri (KTP, SIM, Paspor, Kartu Pelajar) pada saat pembelian apa saja di toko Topshop/Topman.


Para groovies berhak mendapatkan potongan harga sebesar 15% pada hari yang sama. Mekanisme promo adalah 1 (satu) STNK Toyota Yaris hanya berlaku untuk 1 kali pembelian di 1 toko Topshop/Topman. STNK Toyota Yaris yang sudah digunakan pada pembelian di toko Topshop/Topman, juga dapat digunakan pada toko Topshop/Topman lainnya pada hari yang sama.


Kegiatan ini berlaku untuk semua produk Topshop/Topman. Apabila pemilik Toyota Yaris yang datang tidak membawa fotokopi STNK Toyota Yaris, tetap bisa mengikuti Kegiatan ini dengan pencatatan nomor STNK Toyota Yaris dan informasi penting lainnya, yaitu : nama, alamat tempat tinggal, nomor identitas (KTP, SIM, Paspor, Kartu Pelajar) dari pemilik STNK Toyota Yaris tersebut. Nama yang tercantum pada STNK Toyota Yaris tersebut boleh berbeda dengan nama yang tercantum pada kartu identitas.
Dengan beragam promo menarik bagi para groovies, pergi jalan-jalan bersama Toyota Yaris semakin menyenangkan. (*)

(Sumber: Toyota Astra Motor)